Kodim 0804/Magetan Gelar Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2026 dan Untuk Korban Bencana Alam Sumatera

    Kodim 0804/Magetan Gelar Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2026 dan Untuk Korban Bencana Alam Sumatera
    Kodim 0804/Magetan Gelar Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2026 dan Untuk Korban Bencana Alam Sumatera

    Magetan. - Kodim 0804/Magetan menggelar doa bersama dalam rangka menyambut Tahun Baru 2026 sekaligus mendoakan para korban bencana alam yang terjadi di wilayah Sumatera Utara, Sumatra Barat  dan Aceh. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Masjid At-Taqwa Makodim 0804/Magetan dengan diikuti oleh prajurit Kodim 0804/Magetan. Rabu (31/12/2025)

    Doa bersama dipimpin oleh Serka Eko Heri Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian dan empati keluarga besar Kodim 0804/Magetan terhadap saudara-saudara sebangsa yang terdampak musibah bencana alam.

    Dalam keterangannya, Pasipers Kodim 0804/Magetan Kapten Kav Wates Yuliono, mewakili Dandim 0804/Magetan Letkol Inf Hasan Dasuki, S.Sos., M.I.P. menyampaikan bahwa doa bersama ini menjadi momentum untuk memperkuat keimanan serta menumbuhkan rasa solidaritas.

    “Melalui doa bersama ini, kami berharap di tahun 2026 seluruh prajurit Kodim 0804/Magetan diberikan keselamatan, kesehatan, dan kelancaran dalam menjalankan tugas, serta para korban bencana alam diberikan ketabahan dan kekuatan, ” ujarnya.

    Ia juga menambahkan bahwa Kodim 0804/Magetan terus mengajak seluruh elemen masyarakat untuk meningkatkan kepedulian sosial. “Bencana alam yang terjadi di beberapa wilayah Sumatera dan Aceh menjadi pengingat bagi kita semua untuk saling membantu dan mendoakan. Semoga para korban segera pulih dan kondisi kembali normal, ” pungkasnya. (red)

    kodim 0804/magetan gelar doa bersama sambut tahun baru 2026 dan untuk korban bencana alam sumatera
    Raditya

    Raditya

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 0804/04 Parang Hadiri Kegiatan...

    Artikel Berikutnya

    Gelar Doa Bersama Akhir Tahun 2025, Rutan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Terus menjaga Tali Silaturahmi Babinsa Koramil 12/Lembeyan Kodim 0804/ Magetan Hadiri  Dalam Acara Pelepasan Sambong Kaur Perangkat Desa Dukuh
    Bersama Aparat Desa Bati Komsos bersama Babinsa Koramil 13 Bendo Kawal Pengukuran Lahan Koperasi Merah Putih di Desa Soco
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Danramil 07/Karangrejo Kodim 0804/ Magetan Hadiri Pelantikan Perangkat desa Sobontoro
    TNI Bersinergi Dengan Aparatur Desa Ujung tombak Krusial Percepatan KDKMP

    Ikuti Kami