MAGETAN – Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Magetan menggelar kegiatan Doa Bersama Penutupan Akhir Tahun 2025 pada Selasa (30/12/2025) bertempat di Aula Rutan Magetan. Kegiatan ini diikuti oleh pejabat struktural, staf, serta Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), dengan menghadirkan mubaligh dari Pondok Pesantren Al Fatah Temboro, Ustaz Salman.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang dilantunkan oleh WBP, dilanjutkan dengan sambutan Kepala Rutan Kelas IIB Magetan, Ari Rahmanto. Dalam sambutannya, Kepala Rutan menyampaikan harapan agar kegiatan doa bersama ini menjadi sarana introspeksi diri serta penguatan keimanan bagi seluruh peserta, khususnya Warga Binaan Pemasyarakatan.
“Melalui doa bersama ini, saya berharap seluruh warga binaan senantiasa diberikan kekuatan, kesabaran, dan keikhlasan dalam menjalani proses pembinaan. Jadikan momentum akhir tahun sebagai waktu untuk memperbaiki diri dan menata niat menuju kehidupan yang lebih baik ke depan, ” ungkap Ari Rahmanto.
Acara inti diisi dengan Mauidhah Hasanah yang disampaikan oleh Ustaz Salman. Dalam ceramahnya, Ustaz Salman menekankan makna dan hikmah peristiwa Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW sebagai penguatan iman dan ketaatan kepada Allah SWT, khususnya dalam menjaga ibadah salat sebagai pondasi utama kehidupan seorang Muslim.
“Isra Mi’raj mengajarkan kepada kita tentang pentingnya kedisiplinan dalam beribadah, terutama salat, sebagai sarana mendekatkan diri kepada Allah. Dalam kondisi apa pun, termasuk saat menjalani masa pembinaan, salat menjadi sumber ketenangan dan kekuatan hati, ” ujarnya.

“Setiap manusia memiliki kesempatan untuk berubah dan menjadi lebih baik. Yang terpenting adalah niat yang tulus, usaha yang sungguh-sungguh, serta doa yang tidak pernah putus, ” lanjutnya.
Kegiatan ditutup dengan pembacaan doa yang dipimpin oleh Ustaz Salman, memohon keselamatan, keberkahan, serta kelancaran dalam menjalani kehidupan dan tugas pada tahun yang akan datang.
Melalui kegiatan doa bersama ini, diharapkan seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan dan jajaran petugas Rutan Kelas IIB Magetan dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan, mempererat kebersamaan, serta menutup Tahun 2025 dengan penuh rasa syukur dan optimisme dalam menyongsong Tahun 2026 yang lebih baik. (Humas Rutan Magetan)

Updates.