Magetan. - Kesiapan faktor utama dalam menghadapi bencana, karena memungkinkan respons yang lebih cepat dan terkoordinasi untuk mengurangi kerugian korban jiwa dan harta benda. Babinsa Koramil Tipe B 0804/08 Barat Sertu Siswanto berkolaborasi dengan Tim Pemadam kebakaran (Damkar) melatih kesiapansiagan anggota Linmas Desa Jajar Kecamatan Kartoharjo Kabupaten Magetan, Selasa(13/01/26)
Kali ini, sebagai salah satu upaya pencegahan dan penanggulangan kebakaran guna mengantisipasi resiko akibat kebakaran tim dari Damkar di dampingi Babinsa Sertu Siswanto memberikan pelatihan tata cara penggunaan alat pemadam Api Ringan (APAR) di desain untuk memadamkan api kecil atau kebakaran ringan, APAR tidak digunakan untuk memadamkan kelas kebakaran yang besar hal ini karena APAR tidak efektif untuk memadamkan api yang sudah membesar “ Ujarnya .
Kegiatan ini disampaikan oleh Narasumber dari Damkar menyampaikan bahwa, kebakaran itu melibatkan 3 (tiga)! unsur penting dalam kebakaran antara lain bahan bakar dalam jumlah yang cukup, zat pengoksidasi/Oksigen dalam jumlah yang cukup dan sumber nyala yang cukup untuk menyebabkan kebakaran. Apabila tidak segera ditanggulangi maka kerugian total akibat kebakaran tidak bisa dihandari lagi.
Anggota Linmas juga diberi pemahaman tentang resiko, pelatihan pertolongan pertama P3K serta latihan evakuasi rutin untuk membiasakan diri dengan prosedur yang benar. Dengan memprioritaskan kesiapan ini, masyarakat dapat dapat terbantu meningkatkan ketahanan mereka secara signifikan dan meminimalkan dampak buruk saat bencana terjadi.(R.08)
