Jalan Mulus, Warga Kembangan Kini Tersenyum Bahagia

    Jalan Mulus, Warga Kembangan Kini Tersenyum Bahagia
    Jalan Mulus, Warga Kembangan Kini Tersenyum Bahagia

    Magetan– Rasa syukur dan terima kasih disampaikan warga Desa Kembangan kepada Satgas TMMD ke-126 Kodim 0804/Magetan yang telah bekerja keras membangun jalan desa hingga kini tampak mulus dan layak dilalui. Rabu (5/11/2025)

    Pak Semi, salah satu petani Desa Kembangan, mengungkapkan kebahagiaannya karena kini akses menuju sawah menjadi lebih mudah. “Dulu jalan ke sawah berlumpur dan berbatu, kalau musim hujan susah dilewati. Sekarang sudah halus dan nyaman, kami sangat berterima kasih kepada TNI, ” ujarnya dengan wajah gembira.

    Pembangunan jalan ini merupakan salah satu sasaran fisik program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 yang digelar Kodim 0804/Magetan di Desa Kembangan. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat pedesaan.

    Dansatgas TMMD ke-126 Letkol Inf Hasan Dasuki, S.Sos., M.I.P., menyampaikan bahwa pembangunan jalan tersebut bertujuan memperlancar mobilitas warga, terutama para petani, sehingga hasil panen dapat diangkut dengan lebih mudah dan cepat. “Kami berharap jalan ini bisa membawa manfaat besar bagi warga dan menjadi sarana untuk meningkatkan perekonomian desa, ” ungkapnya.

    Dengan rampungnya pembangunan jalan ini, warga Desa Kembangan kini bisa menikmati akses transportasi yang lebih baik. Suasana gotong royong dan rasa kebersamaan antara TNI dan masyarakat pun semakin kuat, menjadi bukti nyata bahwa TMMD benar-benar hadir untuk rakyat. (MC0804)

    kodim 0804/magetan tmmd 126
    Raditya

    Raditya

    Artikel Sebelumnya

    Konsisten Dukung Pemulihan Warga Binaan,...

    Artikel Berikutnya

    Kreatif di Balik Jeruji, Warga Binaan Wanita...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Terus menjaga Tali Silaturahmi Babinsa Koramil 12/Lembeyan Kodim 0804/ Magetan Hadiri  Dalam Acara Pelepasan Sambong Kaur Perangkat Desa Dukuh
    Bersama Aparat Desa Bati Komsos bersama Babinsa Koramil 13 Bendo Kawal Pengukuran Lahan Koperasi Merah Putih di Desa Soco
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Danramil 07/Karangrejo Kodim 0804/ Magetan Hadiri Pelantikan Perangkat desa Sobontoro
    TNI Bersinergi Dengan Aparatur Desa Ujung tombak Krusial Percepatan KDKMP

    Ikuti Kami